Jum'at, 26 April 2024 Portal Berita Entrepreneur

Unik! Miliarder Ini Terapkan Tradisi Unik untuk Pegawai Baru

Foto Berita Unik! Miliarder Ini Terapkan Tradisi Unik untuk Pegawai Baru
WE Entrepreneur, Jakarta -

Cara masing-masing pemimpin perusahaan memberlakukan pegawainya memang berbeda. Salah satunya cara unik yang diterapkan CEO Salesforce, Marc Benioff. Ia memberlakukan tradisi untuk seluruh pegawai barunya di hari pertama kerja, yakni menjadi sukarelawan di akhir jam kerja.

Tradisi ini Marc lakukan bukan semata-mata mempermainkan mereka. Menurut lansiran dari CNBC, Marc ingin melatih pegawainya memiliki pola pikir yang filantropis.

Di pagi hari, para pegawainya akan bekerja seperti biasa. Namun, ketika jam kerja telah usai, mereka bekerja secara sukarelawan di panti asuhan, panti jompo, dan lainnya.

Baca Juga: Derita Disleksia, Bos Virgin Group Bohongi Karyawan dan Jajaran Direksi

Baca Juga: Bos WhatsApp: Pernah Merasakan Tidur Tanpa Atap

Meskipun harus mengeluarkan ekstrak tenaga untuk bekerja sukarelawan, namun ternyata hal ini tidak membuat perusahaannya kekurangan pegawai karena ternyata masih banyak orang yang melamar di perusahaan ini.

Marc menjelaskan, meskipun perusahaannya tidak memiliki fasilitas yang memadai, namun hal ini tetap terjadi karena menurutnya perusahaannya memiliki tujuan dan misi yang jelas.

Tidak hanya budaya itu saja, ternyata Marc Benioff juga menerapkan gaji yang sama bagi seluruh pegawainya. Tahun lalu kabarnya perusahaan ini rela menggelontorkan uang sebanyak US$3 juta hanya untuk menghilangkan kesenjangan gaji yang terjadi di perusahaan ini.

Tag: Marc Benioff, Salesforce, miliarder

Penulis/Editor: Clara Aprilia Sukandar

Foto: INC