Sabtu, 27 April 2024 Portal Berita Entrepreneur

Sekilas tentang Inovasi Jiwa Group, Kopi Sejuta Jiwa dengan Sepeda Listrik

Foto Berita Sekilas tentang Inovasi Jiwa Group, Kopi Sejuta Jiwa dengan Sepeda Listrik
WE Entrepreneur, Jakarta -

Perusahaan rintisan (startup) kuliner kopi on-demand berbasis grab-and-go asal Indonesia yang menaungi kedai kopi Janji Jiwa, Jiwa Group, mengumumkan unit bisnis barunya, yakni Kopi Sejuta Jiwa. Unit bisnis ini menggunakan 50-an sepeda listrik dan akan berkeliling di sekitar Jakarta. Bagaimana detailnya? 

Layanan Kopi Sejuta Jiwa, merupakan layanan kopi cepat saji atau grab-and-go berbasis mobile coffee cart untuk menyentuh para pecinta kopi lebih luas. 

Menggunakan sepeda listrik, layanan ini ditargetkan berkeliling di area Jakarta Barat seperti Kedoya dan Slipi, termasuk pula Kemanggisan, Duri Kosambi, Greenville, dan Brigjen Katamso. 

Baca Juga: Janji Jiwa Rayakan 5 Tahun Operasionalnya, Hadirkan Tiga Inovasi Baru, Apa Saja?

Selain itu, Kopi Sejuta Jiwa juga beroperasi di Jakarta Selatan seperti Kuningan dan Sudirman, serta Jakarta Pusat seperti Tanah Abang, Kebon Kacang, dan Cideng, dan rencananya akan menambah lagi area cakupannya. 

“Ke depannya sampai akhir tahun ini kami punya target 200 sepeda elektrik untuk keliling sekitaran Jakarta,” ujar CEO dan co-founder Jiwa Group, Billy Kurniawan di acara konferensi pers Janji Jiwa di Jakarta pada Jumat (15/9/2023). 

Layanan Kopi Sejuta Jiwa menawarkan produk kopi dan non-kopi dengan harga mulai dari Rp8.000 hingga Rp10 ribu. 

Lantas, bagaimana dengan konsep pengembangannya? Billy menjelaskan, nantinya Kopi Sejuta Jiwa tersebut akan bermitra dengan pengemudi, sementara pihaknya menyiapkan produk dan sepeda listrik untuk menjadi mitra usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). 

“Ke depannya, kami sedang menyiapkan program untuk membuka kemitraan lagi tetapi dengan menggunakan sistem franchise, namun kami masih eksplorasi,” tambah Billy. 

Dapat disimpulkan, nantinya mitra pengemudi dapat memilih kemitraan, yakni pertama sebagai mitra pengemudi dan kedua melalui sistem franchise

Tidak hanya itu, mitra pengemudi akan menjadi pelaku UMKM yang dapat melakukan wirausaha mandiri dengan dua pilihan kemitraan tersebut. Jiwa Group akan melakukan pembinaan secara berkala terhadap mitra tersebut. 

Jiwa Group yang menaungi kedai kopi Janji Jiwa, telah memiliki 900 outlet yang tersebar di 100 kota dan kabupaten di Indonesia, dengan lebih dari 400 outlet yang menawarkan layanan Jiwa Toast. 

Memasuki tahun ke-5, Jiwa Group memperkenalkan outlet yang berkonsep offline store yang memungkinkan pelanggan dapat bersosialisasi dan melakukan pemesanan secara mandiri (self service) yang dapat diakses dengan aplikasi Jiwa+, serta hadir dengan logo baru yang dijuluki “Pinky” dengan visualisasi jari kelingking, yang disimbolkan sebagai hubungan janji, menggunakan warna ungu, merah muda, dan merah. 

Baca Juga: Sandiaga: Wisata Kuliner Jadi Salah Satu Daya Tarik Utama Destinasi Kota di Indonesia

Tag: Kopi Janji Jiwa, Jiwa Group

Penulis: Nadia Khadijah Putri

Editor: Amry Nur Hidayat

Foto: Nadia Khadijah Putri