Sabtu, 23 November 2024 Portal Berita Entrepreneur

Komunitas Best Seller GoSend, Cara Baru Promosikan Barang Di-Review Ariel Noah

Foto Berita Komunitas Best Seller GoSend, Cara Baru Promosikan Barang Di-Review Ariel Noah
WE Entrepreneur, Jakarta -

Untuk membantu UMKM naik kelas khususnya para online seller, GoSend sebagai layanan logistik on-demand bagian dari Gojek menghadirkan komunitas "Best Seller GoSend". Melalui komunitas ini, online seller yang bergabung bisa mengikuti berbagai program peningkatan kapasitas serta dukungan pemasaran yang kreatif.

Sejak berdiri pada tahun 2022, komunitas Best Seller GoSend telah menjangkau 13ribu online seller di berbagai kota. Head of Marketing Logistic Gojek Theresia Nadya menyampaikan bahwa UMKM dapat mendaftar ke dalam komunitas Best Seller GoSend dengan cara yang mudah, cepat, dan gratis.

Untuk bergabung, UMKM hanya perlu mengisi formulir pada bit.ly/bestseller-gosend dengan ketentuan lain yaitu merupakan pengguna Gojek aktif dan pernah menggunakan fitur GoSend minimum satu kali dalam tiga bulan terakhir.

Baca Juga: SRCIS Gandeng Grab, AQUA, hingga BRI untuk Dukung UMKM Naik Kelas

Theresia mengungkapkan bahwa berdasarkan survei INDEF pada tahun 2022 tentang Mengupas Industri Transportasi dan Logistik Online di Indonesia: Kondisi Pascapandemi, GoSend menempati urutan pertama yang dianggap paling meningkatkan produktivitas seller karena pelayanannya yang efisien, paling aman, dan mudah digunakan, serta paling memuaskan dibandingkan aplikasi layanan logistik online lainnya berdasarkan penilaian para seller.

"Kami senang GoSend terus menjadi pilihan masyarakat baik untuk kebutuhan personal maupun berjualan sehari-hari. Populernya tren berjualan online di masyarakat tentunya tidak hanya didukung oleh kemudahan dan kompregensifnya layanan GoSend ddalam mendukung bisnis, tetapi juga oleh kisah suskes, insiprarif, dan menarik dari berbagai bisnis online yang kami temukan berkat hadirnya komunitas Best Seller GoSend," tutur Theresia kepada media pada Kamis (9/2/2023).

Ia menyampaikan bahwa online seller diharapkan dapat terus berjejaring dan naik kelas bersama ribuan kisah sukses lain dengan program dan inisiatif komunitas yang sangat variatif dalam mendukung peningkatan kapasitas pembelajaran serta promosi usaha. Untuk tahun 2023 ini, salah satu program unggulan dari komunitas Best Seller GoSend yaitu #RekomenGoSend.

Melalui inisiatif #RekomenGoSend, GoSend mengajak pengguna, pegiat sosial media, hingga Ariel Noah untuk me-review produk dan membagikan pengalaman berbelanja di UMKM. Para anggota komunitas yang terlah terkurasi akan berkesempatan untuk mendapatkan dukungan promosi sepanjang tahun di mana produknya bisa di-review langsung oleh Ariel Noah. Review bersama Ariel Noah akan diselenggarakan setiap bulannya. Caranya pun hanya cukup bergabung menjadi bagian dari komunitas Best Seller GoSend.

Setelah bergabung, UMKM dapat mengikuti pelatihan, mendapatkan promo eksklusif, eksposur medua, dan mendapatkan keuntungan lainnya. Adapun beberapa inisiatif Komunitas Best Seller GoSend tahun 2023 antara lain:

  • Ruang Belajar GoSend: Pelatihan skala besar yang diadakan tiap kuartal bersama anggota komunitas dan dihadiri oleh pembicara-pembicara tamu ternama dan berpengalaman di bidangnya.
  • Promo Eksklusif: Pra online seller yang tergabung di komunitas Best Seller GoSend mendapatkan promo khusus saat melakukan pengiriman belanjaan para pengguna di berbagai toko anggota komunitas.
  • Dukungan Promosi dengan Kisah Sukses Best Seller dan RekomenGoSend: Dukungan promosi berupa pengembangan materi promosi dan eksposur di media maupun di acara Gojek lainnya bagi anggota komunitas yang telah dikurasi berdasarkan keaktifan, produk, dan kisah menarik dan inspiratif selama berbisnis online.
  • Ruang Interaksi Berkelanjutan & Merchandise Eksklusif Program: Anggota komunitas Best Seller GoSend akan tergabung ke dalam kanal interaksi khusus untuk bertukar informasi dan pengembangan usaha seller, mendapatkan informasi produk dan prkmo eksklusif, dan merchandise terbatas untuk seller seperti box, lakban, vouchers, fragile stickers untuk kebutuhan operasional hingga monthly reward dalam bentuk dukungan modal.

"Dengan jutaan produk UMKM yang go digital, branding dan word of mouth secara kreatif menjadi strategi produk kreatif yang tidak dapat dihindari di era digital saat ini. Di sisi lain, UMKM perlu bergabung dengan komunitas agar emmiliki semangat yang sama supaya anggotanya bisa naik kelas. Kami mendukung konsistensi Gohek bagi UMKM melalui GoSend dengan beragam program peningkatan kapasotas serta dukungan pemasaran yang kreatif dari komunitas Best Seller GoSend. Harapannya, produk UMKM terus menjadi pilihan masyarakat dan lebih banyak UMKM naik kelas," ujar Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif, Kemenparekraf, Muhammad Neil El Himam.

Tag: Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Go-Send

Penulis: Tri Nurdianti

Editor: Rosmayanti

Foto: Tri Nurdianti