Sabtu, 27 April 2024 Portal Berita Entrepreneur

Sejak Dulu Dikritik Pelit, Akhirnya Jeff Bezos Janjikan Sebagian Besar Kekayaannya untuk Amal!

Foto Berita Sejak Dulu Dikritik Pelit, Akhirnya Jeff Bezos Janjikan Sebagian Besar Kekayaannya untuk Amal!
WE Entrepreneur, Jakarta -

Miliarder pendiri Amazon, Jeff Bezos baru saja dilaporkan berjanji untuk memberikan sebagian besar kekayaannya.

Dalam sebuah wawancara dengan pacarnya Lauren Sanchez, mantan orang terkaya dunia ini mengatakan kepada CNN bahwa dia berencana untuk memberikan sebagian besar kekayaannya yang hari ini diperkirakan USD124 miliar (1.929 triliun).

Melansir Yahoo Finance di Jakarta, Selasa (15/11/22) Bezos mengatakan dia berencana untuk mendedikasikan sebagian besar kekayaannya untuk memerangi krisis iklim dan mendukung orang-orang yang dapat menyatukan umat manusia.

Baca Juga: Jeff Bezos Diduga 'Siksa' Pembantu Rumah Tangga, Tak Ada Ruang Istirahat dan Sulit ke Kamar Mandi

Bezos mengakui bahwa bagian tersulit dari memberikan uang itu adalah mencari tahu bagaimana melakukannya dengan cara yang tepat. Pasangan itu kemudian membangun wadah untuk dapat memberikan uang ini.

"Ada banyak cara yang saya pikir Anda bisa melakukan hal-hal yang tidak efektif juga," katanya. "Jadi, Anda harus memikirkannya dengan hati-hati dan Anda harus memiliki orang-orang brilian di dalam tim."

Pernyataan itu adalah pertama kalinya Bezos berjanji untuk memberikan sebagian besar kekayaannya.

Sejak dulu, orang-orang mengkritik pendiri Amazon itu karena ia tidak menandatangani Giving Pledge, sebuah janji yang diberikan olehbeberapa orang terkaya di dunia untuk menyumbangkan sebagian besar kekayaan mereka untuk amal.

Mantan istri Bezos, MacKenzie Scott telah menandatangani Giving Pledge pada tahun 2019 dan sejak itu menjadi salah satu filantropis terkemuka di AS. Pada Maret tahun ini, Scott telah memberikan total USD12,5 miliar (194 triliun).

Tag: Jeff Bezos, Amazon

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Getty Image