Sabtu, 23 November 2024 Portal Berita Entrepreneur

Cuan Triliunan Rupiah hingga Caplok Bisnis Minyak dan Gas, Berapa Harta Kekayaan Hary Tanoesoedibjo?

Foto Berita Cuan Triliunan Rupiah hingga Caplok Bisnis Minyak dan Gas, Berapa Harta Kekayaan Hary Tanoesoedibjo?
WE Entrepreneur, Jakarta -

Konglomerat Hary Tanoesoedibjo telah lama dikenal sebagai pengusaha media. Namun, perusahaannya kini juga dilaporkan terjun ke bisnis minyak dan gas. Melalui bisnisnya PT MNC Energy Investments Tbk (IATA), ia resmi memulai proses akuisisi PT Suma Sarana yang bergerak di industri minyak bumi dan gas.

Selain itu, pada tahun 2021, perusahaannya PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) untung sepanjang tahun 2021. Berdasarkan laporan, laba bersih MNC meningkat 36% dari Rp1,75 triliun per Desember 2020 menjadi Rp2,38 triliun per Desember 2021. 

Baca Juga: Perusahaan Milik Konglomerat Hary Tanoesoedibjo Kipas-kipas Cuan Triliunan Rupiah Sepanjang 2021

Keuntungan ini ditopang berkat pertumbuhan pendapatan usaha MNC. Adapun pendapatan usaha tersebut meningkat sebesar 20,85% dari Rp7,96 triliun tahun 2020 menjadi Rp9,62 triliun tahun 2021.

Lantas, berapa total harta kekayaan sang konglomert media ini?

Pengusaha yang mulai membangun bisnis media segera setelah lulus kuliah ini tercatat masih memiliki lebih dari 60 stasiun TV, stasiun radio, dan surat kabar. Berdasarkan catatan Forbes, Hary Tanoe tercatat sebagai orang terkaya No. 40 di Indonesia dengan total kekayaan USD1,6 miliar (Rp22,93 triliun).

Hary Tanoe mengundurkan diri sebagai CEO Media Nusantara Citra (MNC) pada tahun 2016 untuk fokus pada politik. Namun, bisnisnya terus tumbuh hingga hari ini. Selain itu, Hary Tanoesoedibjo juga menjadi jajaran direksi beberapa perusahaan, seperti MNC Group dan HT Investment Development Ltd.

Tag: Hary Tanoesoedibjo, PT Media Nusantara Citra Tbk (MNC)

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Sufri Yuliardi