Jum'at, 22 November 2024 Portal Berita Entrepreneur

Mantan Istri Bezos Kembali Rogoh Kocek untuk Amal, Kali Ini Berikan Sumbangan Rp6,2 Triliun!

Foto Berita Mantan Istri Bezos Kembali Rogoh Kocek untuk Amal, Kali Ini Berikan Sumbangan Rp6,2 Triliun!
WE Entrepreneur, Jakarta -

Miliarder filantropis MacKenzie Scott baru saja dilaporkan kembali merogoh koceknya untuk kegiatan amal. Kali ini, mantan istri pendiri Amazon, Jeff Bezos menyumbangkan USD436 juta (Rp6,2 triliun) untuk Habitat for Humanity, yang rencananya akan digunakan untuk meningkatkan perumahan yang terjangkau dan kepemilikan rumah bagi komunitas kulit hitam.

Kontribusi tersebut akan dibagi antara Habitat for Humanity International dan afiliasinya. Sepanjang tahun sejak 2019, Scott telah memberikan total sumbangan hampir USD9 miliar (Rp129 triliun).

Melansir CNN International di Jakarta, Rabu (23/2/22) sumbangan terbaru ini akan digunakan untuk mempercepat upaya Habitat for Humanity untuk mempromosikan kepemilikan rumah di komunitas kulit hitam dan minoritas, ungkap Natosha Reid Rice, kepala petugas keragaman, kesetaraan dan inklusi global Habitat kepada pers.

Baca Juga: China Jadi Negara Pencetak Miliarder Tercepat di Dunia, Amerika Kalah Telak!

"Kami berharap dapat menyatukan beragam kelompok orang untuk fokus pada cara kami mengatasi rasisme sistemik dan ketidakadilan di sektor perumahan yang terus membatasi akses dan merugikan orang kulit berwarna," katanya.

Ia menambahkan bahwa beberapa dana akan digunakan untuk mendiversifikasi basis sukarelawan organisasi. Adapun dana hibah itu dibuat pada bulan Februari dan diserahkan kepada penerima untuk diumumkan.

Habitat for Humanity mengatakan akan mengelola USD25 juta (Rp358 miliar) untuk meningkatkan pasokan perumahan yang terjangkau, melobi undang-undang yang menguntungkan, dan meluncurkan inisiatif musim panas ini untuk mengatasi hambatan sistemik terhadap kepemilikan rumah.

Kelompok itu mengatakan dana lain akan didistribusikan ke 84 afiliasi Habitat di lusinan negara bagian melalui hibah untuk mendorong tujuannya.

Tahun lalu Scott mengumumkan sumbangan sebesar USD2,7 miliar (Rp38 triliun) ke hampir 300 organisasi, menyusul sumbangan sebesar USD1,7 miliar (Rp24 triliun) dan USD4 miliar (Rp57 triliun) untuk berbagai tujuan pada tahun 2020.

Sebagaimana diketahui, Scott menerima 4% saham di Amazon sebagai bagian dari perceraiannya dengan orang terkaya dunia, Jeff Bezos. Kini, dia memiliki harta USD49 miliar (Rp702 triliun), menurut Forbes.

Tag: MacKenzie Bezos (MacKenzie Scott), Jeff Bezos, filantropis

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Twitter/poetrybymario