Miliarder Nigeria Aliko Dangote siap menyalip miliarder Rusia Vladimir Lisin dalam daftar miliarder Bloomberg beberapa bulan mendatang jika kerugian finansial Lisin saat ini akan terus berlanjut.
Pada Rabu, 16 Maret 2022, raja semen Nigeria ini memegang tempat ke-74 dalam daftar miliarder Bloomberg dengan perkiraan kekayaan bersih USD20 miliar (Rp285 triliun). Sementara itu, Vladimir Lisin, ketua Novolipetsk Steel, pembuat baja terbesar Rusia saat ini memegang posisi ke-71 dalam daftar miliarder usai kehilangan lebih dari USD7 miliar (Rp100 triliun) sejak tentara Rusia menginvasi Ukraina.
Melansir Business Insider Africa di Jakarta, Kamis (17/3/22) kekalahannya mencerminkan dampak tindakan keras Amerika Serikat, Inggris, dan sekutu mereka terhadap oligarki Rusia dan sanksi terhadap ekonomi Rusia.
Baca Juga: Gokil! Penambahan Kekayaan Miliarder Ini Nyaris Rp700 Triliun, Elon Musk dan Jeff Bezos Kalah!
Sementara itu, Dangote tampaknya tidak terpengaruh oleh konsekuensi yang terkait dengan perang Rusia-Ukraina. Ia telah mengumpulkan USD914 juta (Rp13 triliun) sejak awal bisnis tahun ini dan dengan demikian naik 20 peringkat dalam indeks.
Raja Semen itu sekarang memiliki kekayaan dua kali lipat dari perkiraan kekayaan bersih Johann Rupert, orang terkaya kedua di Afrika yang memiliki harta USD9,65 miliar (R137 triliun), yang saat ini menempati posisi ke-217 dalam daftar miliarder.
Selain itu, Aliko Dangote juga berhasil meningkatkan kekayaannya lebih jauh dari pemilik Chelsea Roman Abramovich yang berharta USD13,7 miliar (Rp195 triliun) dan duduk di peringkat ke-123.
Kekayaan Dangote dapat meningkat lebih lanjut dalam beberapa bulan mendatang dengan selesainya kilang yang berlokasi di Nigeria, Lagos. Di samping itu, ia memiliki bisnis yang lain yang beroperasi di bidang manufaktur makanan, pupuk, dan industri lainnya.