Kamis, 26 Desember 2024 Portal Berita Entrepreneur

Duitnya Segunung, Elon Musk Klaim Gak Punya Rumah Sama Sekali, Pengakuannya Mengejutkan!

Foto Berita Duitnya Segunung, Elon Musk Klaim Gak Punya Rumah Sama Sekali, Pengakuannya Mengejutkan!
WE Entrepreneur, Jakarta -

Orang terkaya di dunia, Elon Musk mengaku tidak memiliki rumah dan tidur di sofa rumah teman-temannya.

"Saya bahkan tidak memiliki tempat sekarang, saya benar-benar tinggal di tempat teman," kata Elon Musk dalam wawancara video dengan Chris Anderson, kepala penyelenggara konferensi TED 2022.

"Jika saya bepergian ke Bay Area, di mana sebagian besar rekayasa Tesla berada, pada dasarnya saya memutar melalui kamar tidur cadangan teman-teman," tambah Musk melansir Yahoo Finance di Jakarta, Rabu (20/4/22).

Sebagaimana diketahui, Musk diperkirakan memiliki kekayaan bersih USD251 miliar (Rp3.602 triliun), menurut Bloomberg.

Baca Juga: Berani Banget! Jack Dorsey Kritik Dewan Twitter, Bela Elon Musk Habis-Habisan

Musk menanggapi komentar Anderson bahwa banyak yang tersinggung oleh konsep miliarder, mengingat kesenjangan global dalam hal kekayaan. Anggota parlemen AS, seperti Senator Elizabeth Warren juga mengkritik megamiliuner seperti Musk karena tagihan pajak mereka yang relatif rendah.

"Tentu saja, akan sangat bermasalah jika saya menghabiskan miliaran dolar per tahun untuk konsumsi pribadi, tetapi bukan itu masalahnya," kata Musk kepada Anderson.

Kemudian, Musk menambahkan bahwa dia tidak memiliki kapal pesiar atau pergi berlibur, namun dia terkenal memiliki jet pribadi.

"Bukannya konsumsi pribadi saya tinggi. Maksud saya, satu-satunya pengecualian adalah pesawat, tetapi jika saya tidak menggunakan pesawat maka saya memiliki lebih sedikit jam untuk bekerja," katanya. Musk sendiri mengakui bahwa kekayaan bersihnya cukup "gila."

Sudah sejak lama teman-teman miliarder mengatakan Musk memiliki kebiasaan hemat. Terbukti bahwa kini ia tidak memiliki rumah permanen, meski ia adalah orang terkaya di dunia.

Dalam wawancara baru-baru ini dengan Vanity Fair, mantan kekasih Musk, Grimes, mengatakan bahwa Musk bahkan kadang-kadang hidup seperti di bawah garis kemiskinan. Musk menolak untuk membeli kasur baru setelah sisinya berlubang, katanya.

Dan pada tahun 2015, salah satu pendiri Google dan saat itu CEO Larry Page mengatakan bahwa kadang-kadang saat Musk mengunjungi Silicon Valley, dia akan mengirim email ke Page dan berkata: "Saya tidak tahu harus menginap di mana malam ini. Bisakah saya datang?"

Tag: Elon Musk, Tesla Motors Inc, Orang Terkaya, miliarder

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Instagram/elonrmuskk