Miliarder, investor dan filantropis Bill Gates kembali meramalkan jenis teknologi baru yang disebut-sebut akan menggantikan smartphone.
Ini bukan pertama kalinya Gates berani membuat prediksi, sebelumnya ia juga telah memprediksikan soal pandemi. Kini, Gates berbicara tentang tato elektronik yang dikatakan bisa menggantikan smartphone.
Melansir Marca di Jakarta, Jumat (4/3/22) pengusaha miliarder ini mengacu pada tato elektronik yang dikembangkan oleh perusahaan Chaotic Moon, teknik berbasis bioteknologi yang bertujuan untuk menganalisis dan mengumpulkan informasi dari tubuh manusia.
Baca Juga: Dipuji Bill Gates Habis-habisan: Hanya Satu Negara Ini yang Patut Dicontoh untuk Penanganan Covid-19
Di antara data yang akan disimpan oleh tato ini, awalnya ada pembicaraan tentang informasi medis dan olahraga yang memungkinkan untuk mencegah dan mengendalikan penyakit, serta meningkatkan kinerja fisik dan olahraga melalui tanda-tanda vital.
Meski tato elektronik ini masih dalam tahap pengembangan, namun diketahui akan diterapkan sementara pada kulit, dengan sensor kecil dan pelacak yang mengirim dan menerima informasi melalui tinta khusus yang menghantarkan listrik.
Namun penerapan awal tato elektronik belumlah cukup bagi Bill Gates yang menginginkan perangkat futuristik ini menjadi pengganti smartphone masa kini.
Gates berharap orang-orang dapat menggunakan tato elektronik yang dikembangkan oleh Chaotic Moon untuk menelepon, mengirim pesan, atau mencari alamat.
Meskipun belum tau kapan perkiraan waktu untuk tato elektronik tersedia, Gates dan timnya mencari cara untuk menggunakannya menjadi perangkat baru yang digunakan orang untuk melakukan banyak hal seperti smartphone.
Apakah kamu tertarik?