Selasa, 26 November 2024 Portal Berita Entrepreneur

Jeff Bezos Jual Saham Amazon Rp43 Triliun, Kekayaannya Makin Gak Kekejar!

Foto Berita Jeff Bezos Jual Saham Amazon Rp43 Triliun, Kekayaannya Makin Gak Kekejar!
WE Entrepreneur, Jakarta -

CEO Amazon Jeff Bezos minggu ini telah menjual lebih dari USD3 miliar (Rp43 triliun) saham raksasa e-commerce nya, Amazon. Hal ini berdasarkan pengajuan ke Securities and Exchange Commission yang disusun oleh OpenInsider.

Bezos mempercepat penjualan sahamnya tahun lalu. Pada bulan Agustus, Bezos melepas lebih dari USD3,1 miliar (Rp44 triliun) saham Amazon, setelah menjual lebih dari USD4,1 miliar (Rp59 triliun) saham pada bulan Februari.

Penjualan minggu ini membawa total uang tunai pada tahun 2020 menjadi lebih dari USD10,2 miliar (Rp147 triliun) sejauh ini, yang merupakan lompatan penting dari 2019. Pada tahun itu, Bezos menjual saham senilai USD2,8 miliar (Rp40 triliun).

Baca Juga: Jelang Pilpres AS, Kekayaan Miliarder Teknologi Menurun Tajam, Jeff Bezos Paling Terdampak!

Dilansir dari CNBC International di Jakarta, Kamis (5/11/2020) bahkan dengan penjualan saham terbaru, Bezos masih memiliki lebih dari 53 juta saham senilai hampir USD170 miliar (Rp2.454 triliun), menjadikannya orang terkaya di dunia.

Transaksi tersebut dilakukan sebagai bagian dari rencana perdagangan 10b5-1 yang telah diatur sebelumnya menurut pengajuan.

Bezos sebelumnya mengatakan akan menjual sekitar USD1 miliar (Rp14 triliun) saham Amazon setiap tahun untuk mendanai start-up roketnya, Blue Origin. Selain itu, CEO Amazon pada bulan Februari donasi untuk Dana Bumi USD10 miliar (Rp144 triliun) untuk memerangi efek perubahan iklim, yang akan memberikan hibah kepada ilmuwan, aktivis, dan organisasi lain.

Meskipun Bezos belum mengumumkan penerima dana tersebut, The Atlantic melaporkan Bezos diharapkan memberikan masing-masing USD100 juta (Rp1,4 triliun) kepada Nature Conservancy, Environmental Defense Fund, Natural Resources Defense Council dan World Wildlife Fund.

Tag: Jeff Bezos, Amazon

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Getty Image