Banyak pihak yang kecewa dengan sikap Presiden AS Donald Trump terhadap pandemi corona yang menjadikan Amerika sebagai kasus tertinggi di dunia. Salah satunya ialah istri Bill Gates, Melinda Gates.
Menjelang pemilihan presiden AS, Melinda meminta rakyat Amerika memilih presiden yang tepat. Secara blak-blakan, Melinda mengaku sangat kecewa dengan Donald Trump.
Baca Juga: Bill Gates Terdepak dari Orang Terkaya Kedua Dunia, Digantikan...
"Saya pikir, Anda akan lihat nanti suara masyarakat Amerika Serikat... Populasi harus berani buka suara melawan pemimpin mana pun yang tidak menggunakan alat dan data yang ada," ujarnya.
Bill Gates dan Melinda mengaku bersuara lantaran percaya pemerintahan Trump bukan kepemimpinan yang tepat. Pendiri Microsoft ini mengaku sudah berpikir matang dan netral.
"Kami adalah pasangan bipartisan. Kami telah bekerja sangat efektif dengan pemerintahan Bush, pemerintahan Obama," katanya.
Mengenai siapa yang akan mereka pilih saat pemilihan presiden yang akan datang, mereka mengaku masih belum memutuskan untuk menggunakan harta mendukung kandidat dalam pemilihan presiden 2020.
Meski demikian, mereka memuji Dr Anthony Fauci penasihat medis Gedung Putih sebagai satu-satunya tokoh di Gedung Putih yang memahami beratnya pandemi, dan menyesalkan tekanan politik dari Trump kepada Centers for Disease Control and Prevention (CDC).