Minggu, 24 November 2024 Portal Berita Entrepreneur

Elon Musk vs Twitter Semakin Sengit, Mantan CEO Jack Dorsey Dipanggil untuk Bahas...

Foto Berita Elon Musk vs Twitter Semakin Sengit, Mantan CEO Jack Dorsey Dipanggil untuk Bahas...
WE Entrepreneur, Jakarta -

Pendiri dan mantan CEO Twitter Jack Dorsey akan ditanyai oleh pengacara perusahaan dan Elon Musk sebagai bagian dari pertarungan pengadilan atas kesepakatan akuisisi USD44 miliar (Rp659 juta) mereka.

Dorsey sebelumnya dipanggil oleh tim Musk untuk berbagai informasi, termasuk semua dokumen dan komunikasi mengenai perjanjian merger serta segala informasi soal akun palsu atau spam pada bisnis dan operasi Twitter.

Melansir CNN Business di Jakarta, Selasa (20/9/22) pada bulan Juli, Musk memutuskan untuk mengakhiri kesepakatan atas klaim bahwa perusahaan telah salah mengartikan jumlah akun palsu dan spam di platformnya. Segera setelah itu, Twitter menuntut Musk untuk menindaklanjuti perjanjian tersebut.

Baca Juga: Bikin Trader Kecewa Berat, Elon Musk Udah Gak Mempan Pompom Dogecoin!

Sebelum Musk memutuskan untuk batal membeli Twitter, Dorsey memuji Musk tak lama setelah akuisisi diumumkan.

“Elon adalah solusi tunggal yang saya percaya. Saya percaya misinya untuk memperluas cahaya kesadaran,” cuit Dorsey di Twitter.

Musk semakin enggan membeli Twitter usai mantan kepala keamanan Twitter Peiter Zatko, menuduh perusahaan itu memiliki kerentanan keamanan serius yang membahayakan penggunanya, investor, dan keamanan nasional AS.

Twitter telah mengatakan bahwa tuduhan Zatko adalah narasi palsu. Kedua pihak akan memulai persidangan lima hari atas perselisihan tersebut pada 17 Oktober.

Tag: Elon Musk, Twitter, Jack Dorsey

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Joshua Roberts/Reuters