Minggu, 24 November 2024 Portal Berita Entrepreneur

Bukan Hanya Warren Buffett yang Buyback Saham, Meta Facebook dan Apple Juga Gak Mau Ketinggalan!

Foto Berita Bukan Hanya Warren Buffett yang Buyback Saham, Meta Facebook dan Apple Juga Gak Mau Ketinggalan!
WE Entrepreneur, Jakarta -

Biasanya, ketika perusahaan induk Warren Buffett Berkshire Hathaway menghabiskan miliaran dolar untuk investasi, berita utama akan dipenuhi Buffett. Namun, tidak terlalu banyak hype usai Buffett menggelontorkan USD7,6 miliar (Rp107 triliun) di Q3 ini.

Buyback saham adalah cara umum bagi perusahaan untuk mengembalikan modal kepada pemegang saham. Dengan membeli kembali sahamnya, Berkshire mengurangi jumlah saham yang beredar, memberikan setiap pemegang saham yang tersisa saham perusahaan yang lebih besar.

Dilansir dari Yahoo Finance di Jakarta, Senin (15/11/21) ini bukan pertama kalinya Buffett membeli kembali saham tahun ini. Berkshire membeli kembali USD6,6 miliar (Rp93 triliun) sahamnya di Q1, diikuti oleh pembelian kembali senilai USD6 miliar (Rp85 triliun) di Q2.

Baca Juga: Putri Warren Buffett Gabung Dewan Perusahaan Berkshire Hathaway, Pertanda Apakah Ini...

Namun, Berkshire tidak sendirian buyback saham. Ada Meta yang merupakan rebranding Facebook dan Apple yang mengembalikan miliaran dolar uang tunai kepada investor melalui pembelian kembali, salah satunya mungkin layak dibeli.

Konon, Facebook tetap menjadi bisnis terbesar di Meta. Pengguna aktif bulanan aplikasi tumbuh 6% dari tahun ke tahun menjadi 2,91 miliar per 30 September. Dengan memperhitungkan platform Meta lainnya yaitu Instagram, Messenger, dan WhatsApp, jumlah pengguna aktif setidaknya pada satu produk berjumlah 3,58 miliar.

Keuangan Meta telah tumbuh lebih cepat dari basis penggunanya. Di Q3, pendapatan meningkat 35% dari usia satu tahun menjadi USD29 miliar (Rp412 triliun), sementara laba per saham terdilusi naik 19% menjadi USD3,22.

Perusahaan telah mengembalikan banyak uang kepada investor, dan akan terus melakukannya. Meta membeli kembali USD14,4 miliar sahamnya sendiri di Q3 dan meningkatkan otorisasi pembelian kembali sahamnya sebesar USD50 miliar.

Setelah naik 23% tahun ini, saham FB diperdagangkan dengan harga masing-masing USD331. Jika itu terlalu curam, Anda dapat menggunakan aplikasi investasi populer untuk membeli pecahan saham dengan uang sebanyak yang ingin Anda belanjakan.

Selain Meta, ada Apple yang turut membelanjakan lebih banyak untuk buyback saham daripada perusahaan lain.

Dalam Q4 fiskal Apple, pembelian kembali saham mencapai hampir USD20 miliar (Rp284 triliun). Pada tahun 2021, perusahaan membeli kembali saham senilai USD85,5 miliar (Rp1.214 triliun).

Sangat mudah untuk mengetahui alasannya: Apple adalah salah satu perusahaan terbesar di dunia, menguasai lebih dari USD2,4 triliun kapitalisasi pasar. Mereka juga memiliki banyak uang tunai USD191,8 miliar terakhir kali dilaporkan. Apple telah menikmati reli dengan harga sahamnya yang berlipat ganda sejak awal 2020.

Tag: Facebook, Warren Edward Buffett, Meta (Facebook), Apple Inc

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Twitter/Business