Jum'at, 29 Maret 2024 Portal Berita Entrepreneur

Bitcoin Makin di Depan, Elon Musk Rela Mobil Listriknya Dibayar Pake Bitcoin Secepatnya!

Foto Berita Bitcoin Makin di Depan, Elon Musk Rela Mobil Listriknya Dibayar Pake Bitcoin Secepatnya!
WE Entrepreneur, Jakarta -

Belum lama ini, bos Tesla Elon Musk mengumumkan bahwa siapapun warga AS yang ingin membeli mobil listrik Tesla, boleh membayar dengan bitcoin. Hal tersebut disampaikan oleh Musk melalui Twitter usai enam minggu raksasa kendaraan listriknya mengumumkan rencana untuk mulai menerima pembayaran dalam mata uang kripto terbesar di dunia, bitcoin.

Dilansir dari New York Post di Jakarta, Senin (29/3/21) situs web Tesla sekarang menawarkan opsi untuk menggunakan bitcoin dengan biaya pesanan USD100 untuk mobil baru. Perusahaan juga telah menerbitkan serangkaian syarat dan ketentuan untuk pembayaran dalam bitcoin.

Baca Juga: Tesla Sempat Kena Jegal, Miliarder Elon Musk Coba 'Rayu' China Lagi

Dalam serangkaian tweet tersebut, Musk mengatakan Tesla berencana untuk membuat pembayaran bitcoin tersedia di luar AS akhir tahun ini. Musk juga akan mempertahankan pembayaran bitcoin sebagai cryptocurrency daripada mengubahnya menjadi uang tunai.

"Tesla hanya menggunakan perangkat lunak internal & open source & mengoperasikan node Bitcoin secara langsung," cuit Musk di Twitter.

Pengumuman dari Tesla sebagai "Technoking" memperkuat dukungan pembuat mobil listrik itu terhadap cryptocurrency usai membeli bitcoin senilai USD1,5 miliar.

Setelah Musk mengumumkan kabar tersebut, harga bitcoin melonjak sekitar 4,3 persen, menurut CoinDesk. Sementara itu, saham Tesla naik sekitar 1 persen.

Meskipun keputusan Tesla adalah kemenangan bagi penggemar crypto, pelanggan bisa tetap berhati-hati jika ingin menggunakan bitcoin untuk membeli salah satu mobil Tesla yang mahal.

Persyaratan dan ketentuan baru Tesla memperingatkan pembeli bahwa mereka bertanggung jawab untuk memasukkan alamat dan jumlah bitcoin yang benar di perangkat lunak dompet digital yang mereka gunakan untuk mengirimkan pembayaran.

Pelanggan yang mengirim bitcoin berlebih daripada harga pembelian yang dikutip tidak akan berhak atas penggantian untuk jumlah tambahan, kata persyaratan tersebut.

Tesla juga berhak mengeluarkan pengembalian dana untuk pembelian kripto baik dalam bitcoin atau dolar AS. Karena harga bitcoin berubah setiap menit, nilai pengembalian dana bitcoin relatif terhadap dolar AS "mungkin jauh lebih kecil" daripada pada saat pembelian awal.

Tag: Elon Musk, Tesla Motors Inc

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Instagram/elonrmuskk