Rabu, 17 April 2024 Portal Berita Entrepreneur

Miliarder Mark Cuban Bandingkan Dogecoin dengan Lotere, Apa Katanya?

Foto Berita Miliarder Mark Cuban Bandingkan Dogecoin dengan Lotere, Apa Katanya?
WE Entrepreneur, Jakarta -

Miliarder investor Mark Cuban telah lama vokal dalam memperingkatkan orang-orang agar berhati-hati dengan mata uang digital atau cryptocurrencyTetapi baru-baru ini, Cuban malah mengatakan bahwa aset digital, baik berupa uang, barang hingga cryptocurrency seperti Bitcoin bisa menjadi prospek bisnis yang menjanjikan di masa mendatang.

Dan rupanya, dilansir dari CNBC International di Jakarta, Senin (8/2/21) Mark Cuban telah berinvestasi dalam mata uang digital ini, baik dalam bisnis maupun pribadi, Cuban memiliki dompet cryptocurrency yang besar.

"Saya memiliki AAVE dan Sushi, bersama dengan Eth, BTC, dan LTC," ujar Cuban.

Baca Juga: Perkenalkan Carl Hansen, Profesor Sains yang Jadi Miliarder Berkat Corona

Untuk diketahui, AAVE, Sushi dan ETH, atau ether, adalah cryptos yang berjalan di blockchain Ethereum. Sementara LTC atau litecoin, merupakan sebuah spin-off bitcoin.

Sementara itu, Dogecoin yang viral usai disundul bos Tesla, Elon Musk di Twitter membuat harga Dogecoin melonjak lebih dari 50 persen pada perdagangan Kamis lalu. Meski Dogecoin melonjak dengan hanya diharga USD0,0462 dalam perdagangan Jumat lalu, Cuban tampaknya bukan penggemar Dogecoin.

"Jika saya harus memilih antara membeli tiket lotere dan #Dogecoin, saya akan membeli #Dogecoin," tulis Cuban di Twitter. “Tapi tolong jangan meminta saya untuk memilih antara itu dan yang lainnya," tambahnya.

Mengapa dibandingkan dengan lotere? Hal ini karena menurut Cuban, lotere adalah yang terburuk dari investasi apapun.

Tag: Mark Cuban, miliarder, Dogecoin, Cryptocurrency

Penulis/Editor: Fajria Anindya Utami

Foto: Twitter/build_credit