Jum'at, 19 April 2024 Portal Berita Entrepreneur

Cihuy! Milenial Bakal Jadi Generasi Paling Kaya Raya, Gegara. . .

Foto Berita Cihuy! Milenial Bakal Jadi Generasi Paling Kaya Raya, Gegara. . .
WE Entrepreneur, Jakarta -

Dalam waktu dekat, generasi milenial diprediksi akan berhasil mendapat gelar generasi terkaya. Mereka akan mendapatkan warisan kekayaan dari generasi pendahulu mereka, misalnya baby boomer.

Melansir dari Fox Business (13/11/2019), mayoritas kekayaan milenial akan didapat dari hasil warisan. Para orang tua di Amerika Serikat (AS) yang memiliki anak milenial diprediksi akan mewariskan hartanya US$68,5 triliun atau sekitar Rp961.000 triliun.

Baca Juga: Ini Teknologi Pembayaran Yang Disukai Milenial

Dengan demikian, warisan yang akan milenial terima tandanya lebih besar dari orang tua mereka dapatkan sebelumnya. Bahkan, firma konsultasi Cerulli Associates telah menyebut fenomena ini sebagai 'transfer kekayaan besar' dalam 25 tahun ke depan.

Berdasarkan kategori Pew Research, baby boomer adalah mereka yang lahir pada tahun 1946-1964, selanjutnya ada generasi X yang lahir pada tahun 1965-1980, kemudian milenial lahir pada tahun 1981-1996.

Baca Juga: Ini Tips Agar Bisa Bertahan Hadapi Kaum Milenial

Saat ini, baby boomer merupakan generasi terkaya di AS dan mengantongi 70 persen pendapatan yang bisa dibelanjakan (disposable income) di AS.

Selain itu, jumlah milenial yang lebih sedikit ketimbang generasi pendahulu bisa membuat warisan lebih terkonsentrasi. Alhasil, milenial bisa menjadi generasi yang paling kaya raya.

Tag: Generasi Milenial, Orang Terkaya

Penulis/Editor: Clara Aprilia Sukandar

Foto: Shuterstock