Jum'at, 29 Maret 2024 Portal Berita Entrepreneur

5 Tips Jadi Miliarder Ala CEO Brian Tracy

Foto Berita 5 Tips Jadi Miliarder Ala CEO Brian Tracy
WE Entrepreneur, Jakarta -

Banyak jalan menuju roma. Banyak jalan dan cara yang bisa seseorang lakukan untuk mendapatkan kekayaan dan menjadi miliarder.

Namun, masih banyak orang yang bingung dan tidak tahu kekayaan itu bersumber dari mana. Enggak perlu khawatir, berdasarkan hasil lansiran dari Entrepreneur.com, (13/9/2019), CEO Brian Tracy International, Brian Tracy menguak cara jitu untuk mendapatkan kekayaan dengan caramu sendiri:

1. Tuliskan Idemu

Pertama, semua berawal dari ide yang cemerlang. Banyak orang yang memiliki ide, namun sedikit yang menjadikannya kenyataan.

Baca Juga: Sedaaap! Begini Tips Jadi YouTuber Pemula Ala Fathia Izzati

Apabila kamu telah memiliki ide tersebut, tulislah. Sebab, daya ingat seseorang ada batasnya. Tulis idemu dengan bagaimana kamu akan meraih tujuanmu.Kuncinya adalah tulis idemu secepat mungkin, karena ketika kamu tidak menulisnya kamu akan membuang peluangmu untuk mendapatkan inovasi baru.

2. Mulai Menata Tujuan Keuangan

Tidak perlu tergesa-gesa, tetapi kamu sudah bisa menentukan tujuan keuanganmu ke depannya. Kamu perlu mengetahui segala pemasukan dan pengeluaran. Jangan lupa, catat!

3. Belajar Untuk "Mind-Storming" di Setiap Masalah

Mungkin metode yang paling berpengaruh untuk merangsang berpikir kreatif disebut "Mind-Storming". Faktanya, teknik ini sendiri mampu membantumu menjadi mandiri secara ekonomi.

Metodenya sederhana, tulislah masalah yang sedang kamu hadapi atau tujuan yang kamu inginkan di selembar kertas, contohnya jika tujuanmu adalah melipatgandakan penghasilanmu untuk setahun ke depan, lalu kamu tulis di kertas tadi, dan buat pertanyaan seperti "bagaimana caranya untuk bisa melipatgandakan penghasilan saya untuk setahun ke depan?" dengan itu kamu bisa menjawab pertanyaan itu minimal 20 jawaban.

4. Tabung Uangmu dan Wujudkan Impianmu Menjadi Miliarder

Cara pertama yang paling mudah dan bisa kamu lakukan dimulai dari menyimpan uang US$100 per bulan. Saat kamu mulai bekerja di umur 20 sampai kamu pensiun di umur 65 tahun, dan saat yang bersamaan kamu sudah mulai berinvestasi US$100 per bulan, akan mendapat keuntungan mencapai US$1,118.000 saat kamu pensiun kelak. Maka dari itu, mulailah menabung sedini mungkin jika kamu memang benar-benar ingin menjadi seorang miliarder.

5. Mengambil Tindakan

Baca Juga: Mau Dirikan Startup? Simak Dulu Tips dari Bos Dompet Digital Ini

Jika kamu masih bertanya-tanya mengapa kamu masih belum bisa menjadi seorang miliarder, mungkin sekarang saatnya kamu memulai langkah-langkah diatas untuk mewujudkan impianmu menjadi seorang miliarder.

Tag: Tips Bisnis, miliarder

Penulis/Editor: Clara Aprilia Sukandar

Foto: Unsplash/Chris Benson