Jum'at, 29 Maret 2024 Portal Berita Entrepreneur

Mancis Bekas Disulap Aneka Miniatur Ala Andriansyah Putra

Foto Berita Mancis Bekas Disulap Aneka Miniatur Ala Andriansyah Putra
WE Entrepreneur, Medan -

Jika seseorang mempunyai hobi dengan mengerjakan ide-ide kreatif maka ide tersebut lambat laun dapat menjadi bisnis yang menjanjikan. Seperti Andriansyah Putra (27) warga Jalan Karya Ujung/Jalan Orde Baru Nomor 1, Kelurahan Sei Agul, Kecamatan Medan Barat, memiliki ide kreatif untuk menghasilkan uang. Pria ini menciptakan berbagai aneka miniatur yang berasal dari mancis bekas.

"Aku terinspirasi saat melihat mancis bekas yang dibuang sembarangan. Karena itu, aku mulai merakit mancis untuk aneka miniatur. Sekarang yang booming adalah robot transformer dari mancis bekas," katanya di Medan, Sabtu (16/9/2017).

Bisnis yang dilakoni bermula?saat dirinya?diberhentikan sebagai karyawan hotel. Karena belum memiliki penghasilan tetap, Andri akhirnya terdorong?untuk membuat aneka miniatur dari mancis bekas.

"Sudah tiga bulan saya buat miniatur dari mancis bekas. Bahkan miniatur dari mancis bekas ini telah banyak dipesan orang. Biasanya banyak yang pesan miniatur kapal pesiar, robot, mobil-mobilan," ujarnya.

Andri menyebutkan miniatur dari mancis bekas ini dijual bervariasi mulai dari Rp50 ribu hingga Rp500 ribu. Tarif yang dipatok tergantung dari tingkat kerumitan dalam pengerjaannya. Pembuatan suatu miniatur bisa dilakukan selama sehari ataupun paling lambat tiga hari.

"Mancis untuk pembuatan miniatur saya peroleh dari pemberian warga dan dari warung-warung. Hingga kini sudah banyak yang pesan miniatur berbahan mancis bekas ini," katanya.

Dia berharap usahanya ini dapat berjalan dengan lancar dan mendapat pelanggan yang banyak agar dapat memberikan pekerjaan bagi masyarakat.

"Sekarang ini saya mengerjakan sendiri, namun saya yakin ke depannya dapat membesarkan usaha ini tanpa harus kembali menjadi karyawan," pungkasnya.

Tag: Andriansyah Putra

Penulis: Khairunnisak Lubis

Editor: Cahyo Prayogo

Foto: Antara/Mohammad Ayudha